You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudin PKP dan Petugas RSUD Koja Latihan Evakuasi Kebakaran di Gedung RSUD Koja
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Petugas RSUD Koja Dilatih Tanggap Darurat Kebakaran

Petugas Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Koja dan Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Utara menggelar latihan penanggulangan kebakaran serta evakuasi korban di gedung RSUD Koja. Pelatihan digelar untuk meningkatkan kemampuan serta kewaspadaan menangani bencana.

Dalam pelatihan ini, bersama-sama petugas melakukan pelatihan mulai dari penangulangan kebakaran hingga evakuasi

Kasudin PKP Jakarta Utara, Satriadi Gunawan mengatakan, kegiatan pelatihan melibatkan sebanyak 50 petugas gabungan Sudin PKP dan RSUD koja. Dalam materi evakuasi, salah satunya melakukan evakuasi pasien dari lantai tiga gedung RSUD Koja. Pasien diturunkan dengan tali.

"Dalam pelatihan ini, bersama-sama petugas melakukan pelatihan mulai dari penangulangan kebakaran hingga evakuasi. Pelatihan ini juga agar petugas kita selalu siaga," ujarnya, Senin (6/6).

150 Senkom Mitra POLRI Dilatih Penanggulangan Kebakaran

Selain pelatihan evakuasi, petugas RSUD Koja juga dibekali teori pencegahan umum kebakaran, pengetahuan proteksi aktif pada gedung dan manajemen keselamatan kebakaran gedung. Diharapakan, pelatihan dapat meningkatkan kemampuan petugas sehingga meminimalisir korban saat terjadi bencana.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4068 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3382 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2289 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1595 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1427 personBudhi Firmansyah Surapati